Safiamita

dulu waktu kecil, kalau merasa berbuat salah sy selalu lari ke nenek.
kenapa? karena nenek selalu memaklumi kesalahan saya. misal tanpa sengaja mecahin gelas, nenek pasti bilang gak apa-apa..
jawaban gpp itu sangat menenangkan hati.
begitulah manusia, ketika berbuat salah, pasti sangat ingin dimaklumi, ingin dimaafkan dan ingin dicarikan solusi. dan sekarang saya belajar untuk memaklumi... belajar untuk tidak menghakimi.. karena sy pinginnya ketika sy berbuat salah, ada yg bisa memaklumi dan mencarikan solusi.

Safiamita

ok yang, baiklah.. aku manut dirimu... maaf akhir2 ini menuruti keinginan buat meluaskan rumah dengan berhutang...

beberapa waktu ini kepikiran pingin meluaskan rumah karena anak2 sudah beranjak besar.. klo bisa mereka punya kamar sendiri2.. dan pinginnya rumahnya melebar kesamping bukan meninggi keatas. tapi klo liat kemampuan, sepertinya blm bisa dengan tabungan sendiri yang ada.. harus dengan cara berhutang.

menengok ke kiri kanan, temen2 yg berpenghasilan sama atau kurang dari kita aja berani pinjam ratusan juta buat beli rumah... trus mikirnya kenapa kita gak berani?

akhirnya mengajukan proposal keinginan ke suami, tp ditolak seketika, hehe...
klo untuk meluaskan rumah, dia sih setuju tapi klo untuk berhutang bahkan 100 juta pun dia gak berani. karena menurutnya itu uang yg banyak buat kami...

dan hari ini, membaca statusnya teman di fb, jadi seakan tersentil. kurang lebih dia menulis, Allah meningkatkan penghasilanmu bukan untuk menambah hutang.

hehe... iya ya...

Allah meningkatkan penghasilan kita mungkin sebagai jalan kita untuk melunasi hutang.

ya ya, baiklah...
Allah yang berkuasa atas sesuatu...
semoga Allah juga memberikan jalan untuk kami meluaskan rumah tanpa berhutang, aamiin....

Related Posts with Thumbnails

Galeri