Safiamita
Penerimaan pajak secara nasional memang belum menggembirakan. Masih ada 3 bulan untuk berusaha agar penerimaan tercapai. Begitu juga di kantorku.. sampai dengan bulan september baru mencapai 60 % dari target...

Sedih deh...
aku di seksi pelayanan jadi emang gak berhubungan langsung dengan penerimaan.
Katanya sudah diwanti-wanti, bisa jadi grade THP akan diturunkan klo penerimaan gak tercapai...
Tapi bukan hanya itu yang dipikirkan..
Itu dampak yang hanya akan dirasakan oleh seseorang..
Tapi...
Klo penerimaan tidak tercapai, berarti negara ini kekurangan dana..
untuk pembangunan, untuk kesehatan masyarakat, untuk pendidikan anak-anak, untuk subsidi pupuk para petani..
Duh...
Apa Negara harus berhutang lagi? menambah beban rakyat?

Pinginnya selama masih ada waktu, ayo berusaha bersama...
mengamankan penerimaan negara.
Bukankah ini juga Jihad? Perjuangan di Jalan Allah?

Tapi aku sendiri juga bingung harus melakukan apa..
hanya bisa berdoa..
Aku juga ingin melakukan sesuatu...
sesuai dengan kapasitasku, posisiku...
Apa yang diamanahkan padaku..

Semangat !!!!!!!!!!!!
Label: | edit post
0 Responses

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails

Galeri