Safiamita



Katanya nama itu adalah doa. Iya sih, orang tua biasanya memberikan nama yang baik untuk anaknya. BTW tentang nama, akhir-akhir ini mulai ada yang menanyakan arti dari namaku lagi. Maklum punya nama yang unik dan jarang didengar (klo gak boleh dibilang aneh, hehe...) pasti banyak orang yang penasaran namanya berasal dari bahasa apa, artinya apa?

Jawabannya : Mana kutau....

Dulu sempet tanya, apa arti namaku ke orang tua. Tapi mereka juga gak tau artinya apa. Sejarah pemberian nama itu, alkisah pas jamannya ayah sekolah SMA, dia punya temen namanya Mimar. Kata ayah, orangnya cantik, pinter, dsb deh.... dan sekarang orangnya udah jadi dokter. Nah, mungkin saking terkesannya Ayah dengan temannya itu, bertahun kemudian setelah menikah dan punya anak perempuan, anaknya juga diberi nama yang sama dengan harapan bisa menjadi seperti temannya itu.
Setelah sekarang jamannya internet, mulai deh cari2 sebenarnya apa artinya "mimar" itu.
Klo di Bahasa Turki katanya artinya adalah arsitek. entah benar or gak.
Tapi jadi tau klo di dunia ini yang namanya Mimar bukan cuma aku aja, bahkan ada seorang arsitek terkenal di Turki dengan karya2 nya yang mengagumkan, bernama Mimar Sinan. Nama Sinan bahkan diabadikan sebagai nama universitas negeri di Turki “Mimar Sinan University of Fine Arts In Istanbul”.


Mimar Sinan (15 April 1489-17 Juli 1588 M) adalah arsitek ketua dan insinyur untuk Sultan Sulaiman I, Salim II dan Murad III. Selama periode 50 tahun, dia bertanggungjawab pada konstruksi dan supervisi 476 bangunan. Puncak hasil karyanya adalah Masjid Selimiye di Edirne, meski karyanya yang paling top adalah Masjid Sulaiman di Istanbul.
Di tempat lain, dia membangun Masjid di Damaskus yang hingga sekarang tetap menjadi salah satu monumen terpenting kota, juga Masjid Banya Basyi di Sofia Bulgaria, yang saat ini merupakan satu-satunya masjid yang masih berfungsi. Dia juga membangun jembatan Mehmet Pasa Sokolovic diatas sungai Visegrad di Bosnia Herzegovina yang sekarang masuk daftar Warisan Dunia UNESCO.
Kok jadi cerita tentang Mimar Sinan ya? hehe...
Ya, sekedar pengetahuan aja bahwa beberapa abad yang lalu pernah ada seorang arsitek Islam yang mampu berkreasi membangun mesjid seindah gambar diatas. SubhanaAllah....
Balik2 tentang nama, ternyata meski gak tau apa arti dari sebuah nama, orang tua tetap punya harapan yang baik dalam memberikan nama kepada anaknya, so tetap harus dihargai dan diterima dengan baik, nama yang telah diberikan oleh orang tua ke kita :)
Label: | edit post
1 Response
  1. baim Says:

    blog yg bagus..


Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails

Galeri